Institut Seni Indonesia Jogjakarta

by 20.36 0 komentar

PMB Tahun Akademik 2015/2016


ISI Yogyakarta merupakan Perguruan Tinggi Negeri yang diberi tugas dan kewenangan untuk menyelenggarakan pendidikan seni sampai jenjang tertinggi (S3). Sistem Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru sampai saat ini belum terintegrasi dengan SNMPTN maupun SBMPTN.

PENDIDIKAN PROGRAM SARJANA (S1)

Pendidikan Program S1 di ISI Yogyakarta dilaksanakan untuk menghasilkan insan-insan akademik dan praktisi yang kreatif, produktif, sebagai seniman Indonesia yang mendunia, yaitu sarjana yang memiliki kematangan jiwa dan kepribadian serta tanggap terhadap segala bentuk aspirasi masyarakat dan perkembangan seni, ilmu pengetahuan dan teknologi demi kesejahteraan masyarakat, bangsa dan negara.

Penyelenggaraan pendidikan program Sarjana (S1) dengan beban minimal 144 SKS dapat ditempuh dalam waktu antara 6 – 10 semester (Masa studi terpakai 4 – 5 tahun)

PENDIDIKAN PROGRAM SARJANA TERAPAN (D4) DAN AHLI MADYA (D3)
Pendidikan Program Sarjana Terapan (D4) dan Program Ahli Madya (D3) di ISI Yogyakarta dilaksanakan untuk menghasilkan tenaga ahli terdidik yang siap dan matang dalam menerapkan keahlian sesuai bidang studi yang ditekuni serta mampu menginternalisasi semangat kemandirian dan kewirausahaan. Penyelenggaraan pendidikan program Sarjana Terapan (D4) dengan beban minimal 144 SKS dapat ditempuh dalam waktu antara 6 – 10 semester (Masa studi terpakai 4 – 5 tahun). Pendidikan program Ahli Madya (D3) dengan beban minimal 108 SKS dapat ditempuh antara 6 – 8 semester (Masa studi terpakai 3 – 4 tahun)

PENDIDIKAN PROGRAM AHLI PRATAMA (D1)
Pendidikan Program Ahli Pratama (D1) di ISI Yogyakarta merupakan program kerjasama antara Pemerintah DIY dengan ISI Yogyakarta berdasarkan perjanjian kerjasama nomor: 3396/K14.12.1/PP/2014 tanggal 21 Juli 2014. Program Ahli Pratama (D1) ini diselenggarakan di ISI Yogyakarta berdasarkan Surat Keputusan Mendikbud RI Nomor: 267/E/O/2014 tanggal 24 Juli 2014. Program ini sebagai rintisan untuk pendidikan vokasional pada Akademi Komunitas Negeri Seni dan Budaya Yogyakarta (AKNSBY) serta dilaksanakan untuk menghasilkan ketersediaan Sumber Daya Manusia yang berkualitas dalam rangka melestarikan, mengembangkan dan membina potensi seni budaya lokal. Pendidikan program Ahli Pratama (D1) dengan beban minimal 36 SKS dapat ditempuh antara 2 – 4 semester (Masa studi terpakai 1 – 2 tahun)

PENDIDIKAN PROGRAM PASCASARJANA
Pendidikan Program Pascasarjana di ISI Yogyakarta diselenggarakan untuk memberi peluang perluasan akses pendidikan lanjut bagi para lulusan sarjana yang akan lebih intens menekuni dibidang penciptaan dan pengkajian seni serta tata kelola seni. Mekanisme dan sistem seleksi penerimaan mahasiswa baru pascasarjana diatur tersendiri lebih lanjut.

LEGALITAS DAN AKREDITASI

Legalitas Institusi telah terakreditasi B oleh BAN-PT dan sampai saat ini Program Studi yang diselenggarakan untuk jenjang Sarjana (S1) memiliki 15 Program Studi yang legalitasnya terdata dalam PDPT Dikti dan BAN-PT. Akreditasi Program Studi Disain Interior, Disain Komunikasi Visual dan Kriya Seni terakreditasi A, sedangkan Program Studi yang lain terakreditasi B.
Untuk jenjang Program Sarjana Terapan (D4) memiliki 2 Program Studi, dan Untuk jenjang Program Ahli Madya (D3) memiliki 2 Program Studi, Untuk jenjang Ahli Pratama (D1) memiliki 3 Program Studi, serta pada Program Pascasarjana memiliki 3 Program Studi.

PROFIL LULUSAN DAN PELUANG KERJA

Secara umum lulusan ISI Yogyakarta diharapkan mampu merancang, menyusun, dan menyajikan karya seni secara kreatif dan inovatif serta mampu memberikan kontribusi pemikiran dalam memecahkan berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat khususnya yang berkaitan dengan seni dan budaya.

Secara khusus sarjana seni ISI Yogyakarta mempunyai cukup banyak peluang kerja, baik yang bersifat mandiri/berwirausaha yaitu kemampuan mengimplementasikan ilmu yang dikuasai sesuai dengan pendalaman bidang seni masing-masing, sebagai: komposer musik, koreografer tari, penulis naskah lakon, sutradara, event organizer, jurnalis seni dan budaya, penyaji, pemeran, praktisi, desainer, kontraktor desainer interior, perancang desain grafis, seniman, fotografer, Ahli dalam bidang pertelevisian, Ahli dalam bidang Film Animasi dan Animasi Game (Animasi Interaktif), serta bagi yang berminat memperdalam dan mengembangkan ilmu-ilmu seni dapat menjadi: pengkaji/peneliti, kritikus seni, dan kurator.

PROGRAM STUDI YANG DISELENGGARAKAN

A. FAKULTAS SENI PERTUNJUKAN
1. Jurusan Tari
Program Studi S1 Seni Tari
Profil: Koreografer, Peneliti Tari, dan Penari

2. Jurusan Karawitan
Program Studi S1 Seni Karawitan
Profil: Komposer Karawitan, Peneliti Karawitan, dan Pengrawit

3. Jurusan/Program Studi S1 Seni Musik
Profil: Musikolog dan Pengkaji Musik

4. Jurusan/Program Studi S1 Pendidikan Musik
Profil: Pengajar Musik, Perancang Kurikulum Musik, Instruktur/Pelatih Musik, dan Pengaransemen Musik

5. Jurusan/Program Studi S1 Penciptaan Musik
Profil: Komposer, Pengaransemen Musik, Kritikus Musik, dan Ilustrator Musik untuk Film dan Iklan

6. Jurusan /Program Studi D4 Penyajian Musik
Profil: Pemain, Pengaransemen Musik, dan Penyanyi, serta Pelatih Vokal dan Instrumen Musik

7. Jurusan Teater
Program Studi S1 Seni Teater
Profil: Dramaturg, Sutradara, Penulis Naskah, Pemeran, dan Penata Artistik

8. Jurusan Etnomusikologi
Program Studi S1 Etnomusikologi
Profil: Penata/Komposer, dan Peneliti Musik Etnik

9. Jurusan Pedalangan
Program Studi S1 Seni Pedalangan
Profil: Dalang dan Peneliti Pedalangan

10. Jurusan Seni Drama Tari dan Musik
Program Studi S1 Seni Drama Tari dan Musik
Profil: Guru Seni Budaya, Konsultan Pendidikan Seni Budaya, Instruktur/Pelatih Seni Drama, Tari, dan Musik, dan Pengelola Sanggar Seni

B. FAKULTAS SENI RUPA
1. Jurusan Seni Murni
Program Studi S1 Seni Rupa Murni
Profil: Seniman (Pelukis, Pematung, Pegrafis, Perupa Intermedia), Peneliti, Kurator, Kritikus di bidang Seni Rupa Murni.

2. Jurusan Kriya
a. Program Studi S1 Kriya Seni
Profil: Kriyawan, Disainer Kriya, Peneliti Kriya, Instruktur Kriya, Konsultan Kriya.

b. Program Studi D3 Batik dan Fashion
Profil: Perancang Batik dan Busana

3. Jurusan Disain
a. Program Studi S1 Disain Interior
Profil: Disainer Interior

b. Program Studi S1 Disain Komunikasi Visual
Profil: Disainer Komunikasi Visual

4. Jurusan Tata Kelola Seni
Program Studi D4 Tata Kelola Seni
Profil: Manajer Seni, Kurator Seni (Seni Rupa, Seni Pertunjukan, Seni Media Rekam)

C. FAKULTAS SENI MEDIA REKAM
1. Jurusan Fotografi
Program Studi S1 Fotografi
Profil: Fotografer dalam bidang Komersial, Jurnalistik, Ekspresi (Fotografi Seni), Peneliti, Wirausaha, dan Penyelia Foto.

2. Jurusan Televisi
a. Program Studi S1 Televisi
Profil: Produser (Producer) Film dan Televisi, Sutradara (Director) Film dan Televisi, Penulis Skenario Film (Scriptwriter)/Penulis Naskah Televisi, Sinematografer (Cinematographer), Videografer (Video grapher), Penata Artistik (Art Director) Film dan Televisi, Penata Suara (Sound Designer), Penyunting Gambar (Editor).

b. Program Studi D3 Animasi
Profil: Animasi Game dan Film Animasi

SISTEM SELEKSI

A. JALUR UMUM/REGULER
Terbuka bagi lulusan SMA/SMK sederajat dengan melalui tes ujian seleksi penerimaan mahasiswa baru.

B. JALUR KHUSUS
1. Beasiswa BIDIKMISI
  • Siswa SMA/SMK/MA/MAK/sederajat yang akan lulus 2015 atau telah lulus pada tahun 2014 dan bukan penerima Bidikmisi di PT lain
  • Usia paling tinggi pada saat mendaftar adalah 21 tahun
  • Memiliki potensi akademik yang relevan dan memenuhi standar jurusan yang dituju serta kurang mampu secara ekonomi dan masuk dalam 30 persen terbaik di sekolah
  • Memiliki prestasi ko-kurikuler/ekstra kurikuler paling rendah peringkat ke-3 di tingkat kabupaten/kota atau prestasi non kompetitif lain (contoh: Ketua OSIS)
  • Mengikuti wawancara
2. Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK)
  • Lulusan Tahun 2015.
  • Termasuk dalam 10 besar (25%) ranking kelas, dengan nilai rapor semester III, IV dan V rata-rata 7.
  • Memiliki keahlian khusus (talenta) bidang seni sesuai Program Studi yang dipilih.
  • Memiliki sertifikat prestasi di bidang seni pada tingkat Kabupaten/Propinsi/ Nasional.
  • Mengikuti placement tes sesuai program studi yang dipilih
  • Mengikuti wawancara
3. Penelusuran Bibit Unggul Daerah (PBUD)
  • Merupakan utusan daerah (instansi/organisasi) untuk kepentingan pengembangan potensi di bidang seni.
  • Memiliki prestasi di bidang seni sesuai dengan Program Studi yang dipilih.
  • Menyertakan rekomendasi dari pemerintah daerah (instansi/ organisasi) domisili daerah asal.
  • Lulus SMA/SMK/sederajat
  • Mengikuti placement tes sesuai program studi yang dipilih
  • Mengikuti wawancara
4. Penelusuran Pendidikan Linier
  • Lulusan SMK Tahun 2015 dari rumpun ilmu yang sama dengan Jurusan/Program Studi yang dipilih.
  • Mengikuti placement tes sesuai program studi yang dipilih
  • Mengikuti wawancara
5. Pendidikan Lanjutan
  • Memberi kesempatan bagi Lulusan D3 Program Studi sejenis untuk studi lanjut di ISI Yogyakarta
  • Seleksi program Pendidikan Lanjutan hanya dilaksanakan pada Gelombang II
  • Mengajukan surat permohonan kepada Rektor dilampiri formulir pendaftaran yang telah tersedia
  • Melampirkan fotocopy Ijazah D3/setara dan atau transkrip nilai yang telah dilegalisasi
  • Melampirkan surat keterangan Akreditasi Perguruan Tinggi asal
  • Mengikuti wawancara dan placement tes sesuai program studi yang dipilih
C. PROGRAM NON REGULER
  • Khusus dibuka untuk Program Studi: Disain Komunikasi Visual, Disain Interior (Fakultas Seni Rupa) dan Televisi (Fakultas Seni Media Rekam)
  • Seleksi Program Non Reguler hanya dilaksanakan pada Gelombang II
  • Merupakan kelas khusus (Pararel) dari kelas reguler yang telah ada.

 

PROSEDUR DAN SYARAT PENDAFTARAN

A. ALUR PENDAFTARAN ONLINE

Alur Pendaftaran PMB
Silahkan melakukan pendaftaran online di laman:

http://pmb.isi.ac.id


Sebelum melakukan pendaftaran:
1. Unduh dan pelajari terlebih dahulu Panduan Seleksi PMB TA 2015/2016 (sesuai jalur seleksi yang dipilih), berikut ini:
2. Pendaftar hanya bisa memilih 1 (satu) program studi untuk 1 (satu) jalur seleksi.
3. Scan pasfoto terbaru dengan Rasio Foto : 4 x 6, atau max resolusi 300px x 450px (background warna merah), dengan ukuran file maksimal : 200kb, Tipe file : jpg, jpeg, atau png
4. Persiapkan data diri (KTP/KK/SIM/Kartu Pelajar), data asal sekolah, data nomor ijasah/surat keterangan mengikuti UNAS, data nilai SKHUN/Raport semester III, IV, dan V sebagai bahan untuk pengisian formulir pendaftaran online
5. Pastikan komputer yang akan digunakan untuk melakukan pendaftaran sudah ter-install aplikasi untuk mencetak file pdf

B. MENCETAK KARTU TANDA PESERTA TEST DAN BIODATA
Setelah mengisi formulir pendaftaran online kemudian Simpan isian data tersebut dan Cetak Kartu Tanda Peserta Test dan Biodata sebanyak 2 (dua) lembar pada kertas ukuran A4 kuarto (diharapkan cetak berwarna). Kartu Tanda Peserta Tes dan Biodata ditandatangani oleh peserta, 1 (satu) lembar harus dibawa saat ujian seleksi masuk, dan satunya lagi dilampirkan bersamaan dengan berkas verifikasi yang lain untuk dikirimkan kepada panitia.

C. PENGIRIMAN BERKAS VERIFIKASI
Setelah melakukan pendaftaran, peserta diwajibkan segera mengirimkan Berkas Verifikasi untuk dilakukan proses verifikasi/pengesahan pendaftaran sesuai jadwal yang ditentukan. Berkas verifikasi dikirimkan sesuai dengan syarat dan ketentuan berdasarkan jalur seleksi yang dipilih.
Berkas Verifikasi tersebut dimasukkan ke dalam stopmap sesuai fakultas masing-masing:
  • warna merah muda untuk Fakultas Seni Pertunjukan
  • warna biru untuk Fakultas Seni Rupa
  • warna kuning untuk Fakultas Seni Media Rekam
kemudian dikirim via pos atau datang langsung ke alamat :
Sekretariat Panitia PMB ISI Yogyakarta
BAAKPSI
Gedung Rektorat ISI Yogyakarta
Jl. Parangtritis Km. 6,5 Yogyakarta 55001
Telp. (0274) 379133, 373659
dengan ketentuan berkas tersebut sudah harus diterima panitia paling lambat:
  • Gelombang I
  1. Jalur Khusus : 6 Mei 2015 jam 12.00 WIB
  2. Jalur Umum/Reguler : 22 Mei 2015 jam 11.00 WIB
  • Gelombang II
  1. Jalur Khusus, Umum/Reguler, dan Non Reguler : 10 Juli 2015 jam 11.00 WIB
(Keterlambatan penyampaian berkas verifikasi dan berkas yang tidak lengkap akan berakibat dinyatakan TIDAK LOLOS VERIFIKASI sehingga tidak dapat mengikuti ujian seleksi)

D. JADWAL SELEKSI
Tabel_JADWAL

E. UJIAN SELEKSI
Peserta yang telah dinyatakan Lolos Verifikasi dapat mengikuti ujian seleksi sesuai jadwal yang telah ditentukan
  • Tempat penyelenggaraan ujian seleksi di masing-masing program studi sesuai jadwal dan kapasitas ruangan.
  • Test dimulai pukul 08.00 WIB dan peserta dimohon hadir 30 menit sebelum test dimulai
  • Peserta wajib membawa Kartu Tanda Peserta Test

F. PENGUMUMAN HASIL UJIAN SELEKSI.
  • Hasil Ujian Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru ISI Yogyakarta Tahun Akademik 2015/2016 akan diumumkan di Fakultas masing-masing dan melalui media cetak yang terbit di Yogyakarta serta laman http://isi.ac.id.
  • Bagi yang belum berhasil atau tidak diterima di Gelombang I Jalur Khusus, diberi kesempatan untuk mendaftar di Gelombang I Jalur Reguler sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku (Silahkan unduh Panduan Seleksi PMB TA2015/2016 Jalur Reguler) dan Bagi yang belum berhasil atau tidak diterima di Gelombang I, diberi kesempatan untuk mendaftar di Gelombang II sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku (Silahkan unduh Panduan Seleksi PMB TA 2015/2016 Gelombang II).

G. BIAYA KULIAH DAN DAYA TAMPUNG
Berdasarkan Surat Dirjen Dikti Nomor: 97/E/KU/2013 tanggal 5 Februari 2013 perihal Uang Kuliah Tunggal mulai Tahun Akademik 2013/2014, maka biaya yang wajib dibayarkan bagi Mahasiswa yang dinyatakan diterima pada saat Registrasi, adalah antara Rp 500.000,- sampai dengan Rp 3.500.000,- (khusus mahasiswa asing Rp 8.000.000,-).
Tabel BIAYA UKT

Unknown

Developer

Cras justo odio, dapibus ac facilisis in, egestas eget quam. Curabitur blandit tempus porttitor. Vivamus sagittis lacus vel augue laoreet rutrum faucibus dolor auctor.